sumber foto: shopback
Untuk kebanyakan orang, Bali merupakan surga tropis yang tepat untuk liburan santai dari kehidupan sehari-hari, tetapi pulau ini memiliki sisi menarik lainnya yang terdapat dalam pilihan olahraga ekstrim di Bali 2015. Pilihan aktivitas ini adalah untuk orang-orang yang ingin berpetualang yang penuh adrenalin yang akan membawanya dalam tingkat ekstrim. Ada banyak aktivitas yang menantang sekaligus menarik dimiliki oleh pulau ini, mulai dari mendaki gunung api yang aktif hingga memberanikan diri untuk mengarungi sisi liar dari tujuan liburan favorit yang satu ini.
Pilihan pertama dari aktivitas menantang di Bali adalah arung jeram di Ubud. Derasnya aliran air yang dimiliki oleh Sungai Ayung, merupakan kerumunan pemandangan yang biasa dilihat oleh petugas arung jeram di daerah ini. Dengan sungai ini memiliki arus ganas yang akan menciptakan tantangan yang menakutkan tetapi tidak telalu berbahaya sampai bisa membuat orang kehilangan nyawannya. Tetapi para pecinta aktivitas yang memacu adrenalin perlu menunggu hingga musim hujan, November hingga Maret, yang merupakan waktu dimana derasnya hujan mampu mengubah air tenang menjadi sungai yang mengamuk.
Masih di daerah Ubud, aktivitas menarik lainnya yang bisa dilakukan adalah mengendari mobil ATV. Jika ingin berpetualang secara ekstrim tapi tidak ingin membuat tubuh menjadi terlalu lelah, maka pilihan olahraga ekstrim di Bali 2015 yang tepat adalah menaiki mobil ATV dan mengarungi medan kasar dengan debu dan pasir akan bisa dengan mudah dijumpai. Di kawasan Taro di Ubud, pengendara bisa merasakan beratnya medan yang perlu dilewati dengan melintasi jalanan desa lokal, sawah dan bahkan hutan bambu, yang membuat olahraga ini menjadi pilihan yang ideal untuk melihat pemandangan pedalaman dalam waktu singkat.
Pilihan aktivitas menantang lainnya adalah selancar layang yang bisa dilakukan di kebanyakan pantai di Bali. Untuk selancar, tujuan utamanya adalah mendapatkan ombak yang bagus dan menunjukkan trik-trik keren sambil berdiri tegak. Maka selancar layang bisa dianggap sebagai kegiatan yang serupa tetapi memiliki kecepatan yang lebih, ketinggian yang lebih dan juga jauh lebih keren. Aktivitas ini merupakan ujian yang sesungguhnya dari ketangkasan, dengan selancar layang mengawinkan kekuatan dari angin dan ombak untuk menghasilkan pengalaman mengarungi ombak yang berbeda dari yang lain.
Jiwa petualang akan benar-benar diuji dalam trekking Indonesia di Gunung Batur. Dengan sering terjadinya guncangan dan asap yang muncul dari kawahnya, membuat gunung api paling aktif di Bali ini bisa mengancam untuk meletus dalam waktu yang sulit untuk diperkirakan. Setelah terjadinya letusan, membuat area aktif dari gunung api sangat berbahaya untuk dilewati, dengan semburan asap yang sangat panas, asap belerang yang beracun dan sesekali luapan lahar yang muncul dari permukaan gunung ini. Tetapi, masih ada petualang dengan nyali tinggi yang tertarik dengan gunung Bali yang satu ini, alasannya sederhana yakni karena pemandangan menakjubkan yang dimilikinya.
Cari tahu tantangan lainnya yang dimiliki olahraga ekstrim di Bali 2015 lewat SuperAdventure.
No comments:
Post a Comment