Thursday, May 28, 2015

Yang Bisa Ditemukan Dalam Adventure Indonesia Bali Tengah dan Daerah Lainnya

adventure indonesia bali
sumber foto: gototraveling

Melakukan adventure Indonesia Bali tengah merupakan pilihan yang tepat bagi wisatawan yang mencari makanan lezat, kopi yang unik dan keindahan alam. Dengan pulau ini terkenal dengan makanan babi guling, dan tempat yang paling tepat untuk mencicipi makanan ini adalah di tempat makan Ibu Oka yang lokasinya ada di pusat Ubud. Untuk pengalaman lokal, wisatawan bisa bergabung makan malam di warung yang berada di seberang kanan dari Istana Ubud. Jika lebih memilih untuk makan sambil duduk, maka bisa meminta petugas rumah makan untuk mengantarkan ke warung rahasia. Harga makanan di warung rahasia ini sama dengan di warung biasa tetapi suasanannya sedikit sunyi, sedikit mewah dan sedikit lebih jauh. 


Taksi dengan argo merupakan sesuatu yang jarang dilihat di Ubud tetapi masih ada banyak pengemudi yang berlomba-lomba mendapatkan penumpang. Untuk wisatawan yang memiliki jiwa petualang bisa mengendarai sepeda motor dan berjalan mengelilingi sisi gunung. Hal yang lebih baik lagi, hanya dengan sekitar Rp.60.000 wisatawan bisa menyewa sepeda motor sendiri. Setelah memahami dari kondisi lalu lintas jalanan, wisatawan akan bisa bebas menjelajahi pemandangan indah dari semua pegunungan di Bali. 

Mengendarai skuter dan bergerak sekitar 16 kilometer sebelah utara akan membawa wisatawan ke Taman Safari Gajah di Desa Taro dan terpesona dengan keindahan dan keramahan dari gajah-gajah Sumatera yang diselamatkan tersebut. Dari Ubud, wisawatan bisa menyewa pengemudi dan meminta untuk diantarkan ke daerah utara bernama Kintamani untuk melihat pemandangan yang mempesona dari Gunung Batur, yang merupakan gunung api Bali tertinggi kedua. Gunung ini terakhir kali meletus di tahun 1994 dan jejak lahar hitamnya masih bisa terlihat.

Berjalan ke kawah danau gunung ini merupakan salah satu adventure Indonesia Bali tengah yang perlu dilakukan, karena ada pemandangan menarik dari kesibukan pedesaan yang berada dekat dengan keindahan alam yang memiliki potensi membahayakan mereka. Pastikan untuk memeriksa kondisi dari gunung api sebelum melakukan perjalanan. Para pecinta kopi dalam perjalanan menuju Kintamani harus berhenti di Tampaksiring untuk mencoba kopi luwak. Yang terkenal berkat hasil biji koi yang didapat dari sistem pencernaan sejenis kucing. Di kedai warung tempat lain, harga kopi ini bisa sekitar Rp.500.000, tetapi di daerah ini harga kopinya hanya kurang dari Rp.100.000.

Dalam perjalanan melewati punggung gunung di Danau Bratan, berhenti sejenak untuk merasakan manisnya stroberi dari salah satu dari banyak warung penjual di pinggir jalan. Dalam perjalanan utara menuju Pantai Lovina, ada tempat yang harus dikunjungi yakni air terjun Gitgit. Di Pantai Lovina sendiri, wisatawan bisa menikmati suasana santai di antara pasir hitam dan warung-warung yang menjual makanan laut atau seafood, yang sama segarnya tetapi lebih murah dibandingkan dengan warung yang berada di Jimbaran.

Beragam cerita adventure Indonesia Bali di Super Adventure.

No comments:

Post a Comment