Tuesday, June 24, 2014

Teknologi Popok Terbaru yang Cocok Untuk Merries Diapers Indonesia



Tidak lama lagi, para orang tua yang memiliki anak yang masih menggunakan popok Merries Diapers Indonesia bisa merasa sedikit lebih lega. Karena belum lama ini ada teknologi baru yang dibuat khusus untuk popok. Teknologi terbaru ini berfungsi untuk memberi tahu orang tua kapan harus mengganti popok bayi. Selama ini para orang tua hanya mengandalkan tangisan bayi atau jika mereka mencium bau yang kurang enak dari popok bayi.


Tapi kini dengan teknologi yang diciptakan ilmuwan Jepang mereka bisa segera mengetahui kapan harus mengganti popok tanpa perlu tangisan bayi atau bau yang tidak sedap dulu. Pada bulan Februari lalu, ilmuwan Jepang menciptakan sensor organik sekali pakai yang bisa dipasang dalam popok. Sensor tersebut akan mengirimkan sinyal kepada alat yang ditujukan bahwa popok tersebut perlu diganti.

Untuk mengetahui teknologi lebih lanjut dari sensor ini yaitu adanya rangkaian yang terintegrasi secara fleksibel yang dicetak pada film plastik tunggal yang mengirimkan informasi dan juga mendapatkan kekuatan untuk bisa bekerja secara nirkabel atau wireless. Kelebihan yang dimiliki teknologi ini adalah semua kecanggihan ini hanya membutuhkan biaya produksi yang murah, sekitar beberapa sen dolar saja.

Sistem dari sensor popok ini, yang menggunakan bahan-bahan organik yang bisa dicetak dengan teknologi tinta, telah diciptakan oleh sebuah tim yang dipimpin oleh profesor Takayasu Sakurai dan Takao Someya dari Universitas Tokyo. Sebagai tambahan, teknologi ini tidak hanya akan digunakan pada popok bayi saja. Karena teknologi sensor organik sekali pakai ini akan juga dipasangkan pada popok lanjut usia, yang sedang menjadi pejualan besar di Jepang.

Sensor ini akan sangat berguna bagi popok lanjut usia, karena pada popok biasa yakni popok bayi, bisa telihat dengan adanya perubahan warna ketika popok basah atau penuh. Sedangkan untuk lanjut usia, basah atau penuhnya popok baru bisa terlihat jika pakaian mereka dilepas terlebih dahulu. Jika kondisi popok bisa diketahui secara elektronik, jadi kita hanya perlu berada di dekat pemakai popok dengan sensor organik dan tidak perlu melepas pakaian mereka.

Sistem bentuk dasar dari sensor organik sekali pakai pada popok ini telah dikerjakan dan memiliki kemampuan untuk memantau tingkat kebasahan, tekanan, tempratur dan fenomena lainnya yang bisa menyebabkan perubahan dalam daerah ketahan listrik. Tetapi pihak mereka belum mau memasarkan ciptaanya mereka ini karena mereka ingin membuatnya menjadi lebih bagus untuk pengurangan penggunakan tenaga sehingga bisa bertahan dalam waktu lama.

Sampai saat ini alat untuk membaca data dari popok dengan sensor organik sekali pakai perlu berada dalam beberapa senti meter dari sensornya. Untuk itu Someya dan timnya sedang menjelajahi lebih lanjut bagaimana cara kerja dan bagaimana caranya bagi mereka untuk bisa memperbesar jarak antara popok bersensor degan alat pembaca. Jika teknologi ini sudah mulai dipasarkan, para orang tua yang menggunakan Merries Diapers Indonesia akan semakin mudah dalam menyenangkan sang bayi.

No comments:

Post a Comment